Kamis, 04 November 2010

Gempa Bumi

Akhir-akhir ini sering sekali terjadi bencana alam seperti gempa bumi, tsunami dan lain-lain. Tapi tahukah Anda bagaimana gempa itu bisa terjadi ?

Gempa bisa terjadi disebabkan oleh pergerakan lempengan bumi yang menyebabkan terjadinya guncangan atau getaran pada permukaan bumi. Gempa ini terjadi apabila tekanan yang terjadi karena pergerakan lempengan bumu itu sudah terlalu besar untuk ditahan. Gempa itu sendiri dibagi menjadi dua tipe yaitu :
  1. Gempa Vulkanik.
    Gempa Vulkanik adalah gempa yang disebabkan oleh aktivitas magma yang menyebabkan terjadinya letusan gunung merapi dan mengakibatkan terjadinya gempa. Gempa ini dapat dirasakan hanya disekitar gunung merapi tersebut saja.
  2. Gempa Tektonik
    Gempa yang terjadi akibat akitivitas tektonik, yaitu bergesernya lempengan tektonik secara tiba-tiba. Gempa ini menimbulkan banyak sekali kerusakan di bumi karena getaran gempa yang kuat mampu menjalar ke seluruh bagian bumi.
Selain menyebabkan getaran di bumi, gempa juga bisa mengakibatkan Tsunami. Tsunami adalah perpindahan badan air yang disebabkan oleh perubahan permukaan laut secara vertikal dengan tiba-tiba yang biasanya disebabkan oleh gempa ataupun gunung meletus. Gempa dapat menyebabkan Tsunami apabila terjadi gempa bumi yang berpusat di tengah laut dan dangkal di kisaran 0-30 km dengan kekuatan sekurang-kurangnya 6,5 Skala Richter. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar